Selasa, 25 Februari 2014

Cara Membuat Bakso Daging Sapi Nikmat

Resep cara membuat bakso daging sapi yang enak, lezat serta mantab. Layaknya biasanya, bakso hingga saat ini tetap jadi makanan favorit umumnya orang di indonesia. Baik wanita, lelaki, anak-anak serta orang tua lalu ada banyak yang senang dengan yang namanya bakso, terlebih bakso daging sapi. Rasa daging sapi yang tedapat pada bulatan / pentol bakso memanglah jadi ciri khas masakan yang tak lagi dapat dilupakan. Serta mungkin bikin anda ketagihan dengan kata lain kecanduan.

Cara membuat bakso daging sapi yang enak nyatanya juga mudah, beberapa bahan yang diperlukan lalu bisa disebut cukup sederhana serta mudah di peroleh. Saya meyakini ibu-ibu atau mbak yang dirumah tentu dapat untuk bikin bakso. Yup saat ini saatnya coba praktek segera yah, siapkan beberapa bahan berikut.

Bahan-bahan
  • 1 kg daging sapi giling
  • 1 ons tepung kanji
  • 6 siung bawang putih
  • 1 senduk makan garam
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • penyedap rasa secukupnya

Cara Membuat Bakso
  1. Haluskan bawang putih, silahkan tumbuk atau blender.
  2. Campur bawang putih yang sudah dihaluskan ke dalam adonan daging sapi giling, merica, garam, penyedap rasa, sekaligus tepung kanji.
  3. Aduk dan uleni adonan tersebut hingga merata kurang lebih 10 menit
  4. Setelah adonan tercampur rata selanjutnya bentuklah menjadi bulatan-bulatan dengan menggunakan tangan sesuai dengan ukuran yang anda inginkan, usahakan agar ukurannya tidak terllau besar supaya bisa matang secara lebih merata dan cepat. Nah disini saya yakin anda bisa untuk membuat bulatan bakso.
  5. Masukkan bulatan bakso yang anda buat ke dalam air panas, kemudian rebuslah ke dalam air yang mendidih hingga matang. Tanda bakso yang telah matang adalah mengapung di permukaan air yang mendidih. Proses perebusan biasanya memakan waktu 10-15 menit.
  6. Angkat bakso yang telah matang dan tiriskan dalam suhu ruangan.
Bahan membuat kuah bakso
  • Tulang sapi
  • Air

Bumbu kuah bakso
  • Bawang putih 5 siung, goreng dan haluskan
  • Bawang merah 4 siung, goreng dan haluskan
  • Bawang goreng 1/2 sdm, haluskan
  • gula 2 sdt
  • garam 1 sdm
  • lada 1/2 sdt
  • daun bawang 4 batang, ambil bagian putihnya, iris halus
  • kaldu sapi instan, 2 sdt

Cara Membuat Kuah Bakso
  1. Rebus air bersama tulang dan semua bumbunya sampai mendidih dan tulangnya menjadi matang.
  2. Jika sudah matang, kecilkan apinya dan selanjutnya anda sudah bisa menyajikan bakso bersama kuahnya.
Nah demikian tadi adalah resep dan bahan cara membuat bakso yang sangat nikmat dan cocok untuk disajikan bersama keluarga Anda ketika masih hangat. Dan akan lebih nikmat lagi jika Anda tambahkan tahu, seledri dan yang lainnya sehingga bakso yang Anda buat semakin menarik untuk dimakan. Semoga suskses membuat bakso ya . . .

Cara Mudah Bisnis Online Dengan Media Blog

bisnis online, Cara Mudah Bisnis Online Dengan Media Blog - Membuat blog kini semakin mudah saja namun yang sulit adalah bagaimana memanfaatkan sebuah blog sehingga blog itu mampu menghasilkan buat kita nantinya. Menurut saya modal yang harus anda miliki sebelum mulai memiliki blog adalah optimis, semangat dan kerja keras karena dengan modal itulah nantinya akan menjadikan anda cukup sukses dalam mengelola dan melakukan aktifitas dengan media blog tersebut.

Perlu anda ketahui bahwa internet saat ini telah menjadi ” dunia baru” bagi kehidupan manusia. Munculnya dunia baru internet ini tentunya memberikan harapan bagi kita terutama dalam hal mencari sumber sumber tambahan income melalui cara cara bisnis online.

Cara yang paling tepat untuk memulai bisnis online adalah anda harus memiliki website atau minimal blog. Blog memang bisa menjadi media promosi yang murah, mudah dan efektif melalui internet. Sebab hanya dengan sekali klik, posting blog bisa dibagi dan dilihat oleh jutaan blogger lainnya di dunia maya. Namun untuk bisa sukses berbisnis melalui blog bukan hal yang mudah. Ada beberapa hal yang harus dilakukan sebelum menjadikan blog sebagai lahan bisnis.

namun ingat bisnis online tidak akan semudah seperti yang anda bayangkan. Anda harus memahami dan mengerti tentang prinsip setiap bisnis yang anda ikuti termasuk bisnis online ini. Sebaiknya anda lakukan beberapa hal berikut sebelum anda memulai bisnis online dengan media blog ini diantaranya adalah :

Niat yang mantap – Segala sesuatu diawali dari niat. Niat yang serius dan mantap bisa menjadi modal awal menghasilkan sesuatu yang memuaskan. Jika Anda ingin ngeblog untuk bisnis, maka dari awal harus berniat dengan sungguh-sungguh supaya langkah ke depan menadi lebih terarah.

Produk yang bagus – Langkah pertama adalah menentukan produk yang akan ditawarkan, baik berupa barang maupun jasa. Produk yang bagus adalah produk yang bisa Anda kuasai dengan baik, sehingga jika suatu saat terjadi komplain, Anda bisa menjelaskannya dengan mudah. Pada dasarnya semua jenis barang dan jasa bisa ditawarkan melalui blog dan internet tapi yang paling bagus adalah produk yang sesuai dengan niche hidup Anda.

Desain blog menarik – Tampilan merupakan hal yang pertama dilihat dan dinilai pengunjung. Jika desain blog Anda hanya ‘asal jadi’, jangan harap akan mendapat banyak kunjungan apalagi keuntungan. Berkunjung saja enggan apalagi membeli produk barang/jasa yang Anda tawarkan. Untuk mengetahui desain blog yang sebaiknya dihindari, silakan klik di sini.

Beli domain dan sewa hosting – Blog dengan custom domain dan hosting sendiri, akan terlihat lebih professional. Fiturnya memang sama saja dengan yang gratis, namun dengan memiliki nama domain dan hosting sendiri, akan menjadikan personal branding lebih tinggi. Dan ini akan berdampak positif terhadap tingkat kepercayaan calon pelanggan. Memang perlu mengeluarkan biaya untuk membeli domain dan menyewa hosting tapi itu hal yang wajar karena tidak ada bisnis tanpa modal.

Optimasi Blog – Meskipun bukan satu-satunya jalan, untuk bisa memperkenalkan produk yang ditawarkan melalui internet, Search Engine Optimization (SEO) sangat penting dilakukan pada blog yang dijadikan sebagai sarana bisnis online. SEO merupakan hal yang mudah yang penting dilandasi ketekunan dan kecermatan dalam melakukannya. Banyak sekali tutorial SEO yang bisa di pelajari melalui internet maupun buku-buku tentang SEO.

Beriklan – Iklan dalam dunia bisnis merupakan hal yang tidak bisa dipisahkan. Meskipun iklan kadang dilebih-lebihkan, tapi jangan sampai membuat iklan itu tidak masuk akal. Iklan seperti: “dapatkan penghasilan 100 juta per bulan tanpa modal hanya dengan duduk di depan internet”, memang sangat menggiurkan, tapi itu tidak masuk akal. Anda mau beriklan gratis? saya efin ilham siap membantu anda untuk melakukan promosi buat bisnis online anda. Promosi bisnis online kini nggak mahal mahal amat kok, bahkan yang gratisan nggak kalah dahsyatnya. Mau?, caranya sangat mudah kok! Anda cukup mendaftar di website ini, GRATIS. Setelah mendaftar silahkan cek password yang otomatis terkirim ke email Anda, kemudian langsung login dan pasang judul artikel, keterangan dan URL link yang ingin Anda promosikan di website tersebut.

Itulah beberapa cara mudah memulai bisnis online dengan media blog. Kalau saya ditanya “Anda sudah sampai pada tahap yang mana? Saya jawab: saya baru berniat, hehhee….. Semoga tulisan ini berguna buat anda!